Mungkin di masa kecil sering kita mendengar kata kata CILUKBA untuk sekedar memberi hiburan untuk anak balita yang sedang menangis atau hanya menghibur sejenak.
Kata CILUKBA juga bahkan sering di pakai oleh kebanyakan orang dewasa untuk membuat guyonan kecil antar teman sehingga terkesan seperti layaknya anak kecil yang mendapat hiburan dari orang tua atau saudaranya.
CILUKBA adalah sebuah gerakan Menutup mata dengan kedua tangan lalu membuka tangan tersebut dengan mengucap CIII LUUUK BAAA... dengan Lantang dan keras secara bersamaan dengan mata terbuka lebar menatap ke depan.
Tapi Tahukah Kita Bahwa CILUKBA ini memiliki makna Filosofi Yang sangat luar biasa dan tak sekedar hanya hiburan belaka,makna tersirat di balik kata CILUKBA ini sebenarnya mengajari kita untuk membuka cakrawala Pikiran dan gerakan kita yang selama ini mungkin masih stagnan terhadap Mindset lama yang tergolong kolot dan tidak inovatif.
Sehingga saya mencoba membuat Akronim dari Kata CILUKBA ini,Alhamdulillah prediksi saya benar ternyata semua Akronim untuk kata CILUKBA ini adalah mengajak kita pada perubahan mindset yang bermuara pada Lima Budaya Kerja KEMENAG ;
INTEGRITAS : Keselarasan Antara Hati, Pikiran, Perkataan Dan Perbuatan Yang Baik Dan Benar
PROFESIONALITAS : Bekerja Secara Disiplin, Kompeten Dan Tepat Waktu Dengan Hasil Terbaik
INOVASI : Menyempurnakan Yang Sudah Ada Dan Mengkreasi Hal Baru Yang Lebih Baik
TANGGUNG JAWAB : Bekerja Secara Tuntas Dan Konsekuen
KETELADANAN : Menjadi Contoh Yang Baik Bagi Orang Lain
Jelas bahwa Perubahan itu ada dengan membuka tangan dan membuka mata kita secara lebar,kita di paksa untuk berubah ke ranah yang lebih baik dari budaya sebelumnya.
Lalu AKRONIM apa yang tepat untuk kata CILUKBA???
KUA sebagai ujung Tombak KEMENTERIAN AGAMA mau tidak mau harus menjalankan Cita cita mulia dari Keinginan Bapak Menteri Agama sebagai Panglima Tertinggi KEMENAG yaitu KUA Di harap mampu menjalankan ke Lima Budaya Kerja Kementerian Agama tersebut.
Jawabannya,Kita sudah benar-benar Berubah dengan segala Pelayanannya,administrasi dan pengelolaan ruang dan SDM crew KUA.
Karenanya kata CILUKBA pantas menjadi tawaran slogan untuk KUA ( Kantor Urusan Agama ) yaitu CITRA LUAR BIASA KUA BARU ( CILUKBA )
PAHAM....KAN.
x
No comments:
Post a Comment